Tuesday, April 1, 2014

Membuat Tempat pensil dari kain flanel

disini saya ingin membuat tempat pensil dari kain flanel :)

Bahan :
ü  Benang, Jarum
ü  Gunting
ü  Lem Fox
ü  Penjepit kertas
ü  Pensil , Penggaris
ü  Kain flanel 7 lembar (warnanya bermacam-macam)
ü  Kancing Magnet
ü  Tali bekas


Cara Membuat :
1.      Buat dua pola persegi panjang dan buat pola penutup pada kain flanel, menggunakan Pensil dan penggaris.

2.      Pola persegi panjang dibuat di kain flanel bewarna hijau dan pola penutup dibuat pada kain flanel bewarna kuning (ukurannya sesuai keinginan)
3.      Gunting pola tersebut
4.      Kemudian, tempelkan dua pola persegi panjang tersebut. Jepit di setiap sisi dengan penjepit kertas (agar saat di jahit tidak berubah posisi)
5.      Setalah itu jahit tiap sisi mengguanakan jarusm dan benang.
6.      Setelah dijahit, polanya dibalik keluar dan terbentuklah kantong.
7.      Setelah itu tempel pola penutup pada kantong tersebut menggunakan lem fox, tekan agak lama hingga mengering
8.      Setelah penutup sudah menempel jahitlah kancing magnet pada sisi penutup dan sisi kantong
9.      Setelah itu hias tempat pensil dengan membuat pola gambar lucu pada kain flanel yang lain, lalu tempelkan dengan lem fox padasisi depan dan belakang  tempat pensil.
10.  Gunting kecil pada atas tempat pensil di pojok sisi kiri dan kanan
11.  Kaitkan dengan tali bekas.... dan jadilah tempat pensil...


Selain jadi tempat pensil, ini juga bisa digunakan untuk tas kecil tempat HP, camera digital dll :)

0 comments:

Post a Comment